TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Lukas 5:17

Konteks
Orang lumpuh disembuhkan
5:17 Pada suatu hari ketika Yesus mengajar, ada beberapa orang Farisi dan ahli Taurat j  duduk mendengarkan-Nya. Mereka datang dari semua desa di Galilea dan Yudea dan dari Yerusalem. Kuasa Tuhan menyertai Dia, sehingga Ia dapat menyembuhkan orang sakit. k 

Lukas 5:21

Konteks
5:21 Tetapi ahli-ahli Taurat dan orang-orang Farisi berpikir dalam hatinya: "Siapakah orang yang menghujat Allah ini? Siapa yang dapat mengampuni dosa selain dari pada Allah sendiri? m "

Lukas 7:29-30

Konteks
7:29 Seluruh orang banyak yang mendengar perkataan-Nya, termasuk para pemungut cukai, mengakui kebenaran Allah, karena mereka telah memberi diri dibaptis oleh Yohanes. n  7:30 Tetapi orang-orang Farisi dan ahli-ahli Taurat o  menolak maksud Allah terhadap diri mereka, karena mereka tidak mau dibaptis oleh Yohanes.

Lukas 7:34

Konteks
7:34 Kemudian Anak Manusia datang, Ia makan dan minum, dan kamu berkata: Lihatlah, Ia seorang pelahap dan peminum 1 , sahabat pemungut cukai dan orang berdosa. q 

Lukas 7:39

Konteks
7:39 Ketika orang Farisi yang mengundang Yesus melihat hal itu, ia berkata dalam hatinya: "Jika Ia ini nabi, r  tentu Ia tahu, siapakah dan orang apakah perempuan yang menjamah-Nya ini; tentu Ia tahu, bahwa perempuan itu adalah seorang berdosa."

Lukas 15:1-2

Konteks
Perumpamaan tentang domba yang hilang
15:1 Para pemungut cukai s  dan orang-orang berdosa biasanya datang kepada Yesus untuk mendengarkan Dia. 15:2 Maka bersungut-sungutlah orang-orang Farisi dan ahli-ahli Taurat, katanya: "Ia menerima orang-orang berdosa dan makan bersama-sama dengan mereka. t "

Lukas 18:11

Konteks
18:11 Orang Farisi itu berdiri p  dan berdoa dalam hatinya begini: Ya Allah, aku mengucap syukur kepada-Mu, karena aku tidak sama seperti semua orang lain, bukan perampok, bukan orang lalim, bukan pezinah dan bukan juga seperti pemungut cukai ini;

Lukas 19:7

Konteks
19:7 Tetapi semua orang yang melihat hal itu bersungut-sungut, katanya: "Ia menumpang di rumah orang berdosa. y "

Yesaya 65:5

Konteks
65:5 yang berkata: "Menjauhlah, janganlah meraba aku, nanti engkau menjadi kudus y  olehku!" Semuanya ini seperti asap z  yang naik ke dalam hidung-Ku, seperti api yang menyala sepanjang hari.

Matius 21:28-32

Konteks
Perumpamaan tentang dua orang anak
21:28 "Tetapi apakah pendapatmu tentang ini: Seorang mempunyai dua anak laki-laki. Ia pergi kepada anak yang sulung dan berkata: Anakku, pergi dan bekerjalah hari ini dalam kebun anggur. r  21:29 Jawab anak itu: Baik, bapa. Tetapi ia tidak pergi. 21:30 Lalu orang itu pergi kepada anak yang kedua dan berkata demikian juga. Dan anak itu menjawab: Aku tidak mau. Tetapi kemudian ia menyesal lalu pergi juga. 21:31 Siapakah di antara kedua orang itu yang melakukan kehendak ayahnya?" Jawab mereka: "Yang terakhir." Kata Yesus kepada mereka: "Aku berkata kepadamu, sesungguhnya pemungut-pemungut cukai s  dan perempuan-perempuan sundal t  akan mendahului kamu masuk ke dalam Kerajaan Allah. 21:32 Sebab Yohanes datang untuk menunjukkan jalan kebenaran u  kepadamu, dan kamu tidak percaya kepadanya. Tetapi pemungut-pemungut cukai v  dan perempuan-perempuan sundal w  percaya kepadanya. Dan meskipun kamu melihatnya, tetapi kemudian kamu tidak menyesal x  dan kamu tidak juga percaya kepadanya."

Markus 7:3

Konteks
7:3 Sebab orang-orang Farisi seperti orang-orang Yahudi lainnya tidak makan kalau tidak melakukan pembasuhan tangan lebih dulu, karena mereka berpegang pada adat istiadat nenek moyang h  mereka;
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[7:34]  1 Full Life : PELAHAP DAN PEMINUM.

Nas : Luk 7:34

Anggur (Yun. _oinos_) dalam PB menunjuk kepada bermacam-macam anggur, baik yang difermentasi maupun yang tidak

(lihat art. ANGGUR PADA ZAMAN PERJANJIAN BARU (1)).

Pernyataan Yesus menunjukkan bahwa Ia minum beberapa jenis anggur, sedangkan Yohanes tidak. Namun dari bagian ini tidak dapat ditentukan jenis anggur mana yang Dia minum, karena dugaan orang Farisi mengenai tabiat Yesus jelaslah tidak benar. Mereka menuduh Yesus sebagai seorang pelahap dan peminum, tetapi kata-kata itu jelas merupakan fitnahan yang dimaksudkan untuk meruntuhkan pengaruh-Nya sebagai seorang pengajar kebenaran (lih. Mat 12:24; Yoh 7:20; 8:48). Yesus sendiri mengatakan secara tidak langsung bahwa mereka yang "makan minum bersama-sama pemabuk" adalah para hamba jahat yang tidak bersiap-siap dengan benar untuk kedatangan Tuan mereka (Mat 24:48-49). Karena itu, melalui ayat-ayat ini tidak dapat dibuktikan bahwa Yesus minum anggur yang memabukkan. Untuk keterangan mengenai macam anggur yang kemungkinan pernah diminum oleh Yesus,

lihat art. ANGGUR PADA ZAMAN PERJANJIAN BARU (1)

lihat art. ANGGUR PADA ZAMAN PERJANJIAN BARU (2);

bd. Ams 23:31.



TIP #21: Untuk mempelajari Sejarah/Latar Belakang kitab/pasal Alkitab, gunakan Boks Temuan pada Tampilan Alkitab. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA